Minggu, November 11, 2007

Google Release Android Phone

OKEZONE.COM - Google akhirnya mengkonfirmasi rencananya untuk menelurkan 'Google Phone' dengan kode nama Android. Google tidak sendirian, ia ditemani oleh beberapa perusahaan lain yang tergabung dalam sebuah aliansi.

Android merupakan ponsel Google yang akan dilengkapi dengan sistem operasi yang disebut open mobile. Open Mobile telah dikembangkan secara bersama-sama dengan beberapa operator dan vendor yang tergabung dakam Open Handset Alliance (OHA). OHA terdiri dari 34 perusahaan yang bertujuan menciptakan teknologi untuk layanan dan handset mobile berbiaya rendah. Platform Android dikabarkan merupakan langkah awal menuju teknologi seluler super lengkap yang terdiri dari sistem operasi, middleware, tampilan yang user friendly dan aplikasi.

Perusahaan yang tergabung dalam OHA adalah Aplix, Ascender Corp, Audience, Broadcom, China Mobile, eBay, Esmertec, Google, HTC, Intel, KDDI, LivingImage, LG, Marvell, Motorola, NMS Communications, Noser, NTT DoCoMo, Nuance, Nvidia, PacketVideo, Qualcomm, Samsung, SiRF, SkyPop, SONiVOX, Sprint Nextel, Synaptics, TAT - The Astonishing Tribe, Telecom Italia, Telefonica, Texas Instruments, T-Mobile andWind River. Rencananya, Ponsel Google Android ini akan dirilis pada pertengahan 2008.

Tidak ada komentar: